Pembahasan Pedoman Organisasi PTN


Jakarta — Biro Organisasi dan Tata Laksana telah melaksanakan pembahasan terkait penyusunan pedoman organisasi perguruan tinggi negeri, mengingat pedoman ini merupakan dasar dalam menentukan organisasi pada perguruan tinggi negeri.

Pembahasan ini dihadiri oleh Ketua Tim Pelembagaan Unit Organisasi, Biro Organisasi dan Tata Laksana, Asisten Deputi Kelembagaan dan Tata Laksana PMK, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Direktur Kelembagaan dan Sumber Daya Pendidikan Tinggi Vokasi, Ditjen Pendidikan Vokasi, Perwakilan dari Setditjen Pendidikan Vokasi, Perwakilan dari Direktorat Kelembagaan, Ditjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi,  Bapak Sudrajat, Ibu Reny Parlina, dan Staff Biro Organisasi dan Tata Laksana.

Hasil dari pembahasan ini adalah akan dilakukan inventarisasi permasalah-permalasahan yang terjadi di perguruan tinggi negeri terlebih dahulu, yang selanjutnya hasil inventarisasi tersebut akan digunakan sebagai bahan dalam merumuskan draf pedoman organisasi PTN. Kemudian draf pedoman organisasi PTN tersebut akan disampaikan ke Diktiristek dan Ditjen Pendidikan Vokasi untuk mendapatkan koreksi dan masukan.

Ke Halaman Berita